Harianwarna.ID, KOTABUMI – Budi Utomo, (Plt Bupati Lampung Utara) membenarkan kabar tentang kepala Kepala Pengadilan Negeri Kotabumi, Lampung Utara positif Corona. Kabar ini disampaikan dalam sidang paripurna DPRD Lampung Utara di gedung legislatif, Rabu (30/9/2020).
”Ada Empat pegawai PN (Pengadilan Negeri Kotabumi) positif Corona,” jelas Budi Utomo di paripurna.
Dari Eempat pegawai tersebut, paparan juga ‘menyasar’ pada Kepala Pengadilan Negeri Kotabumi. Dimana, yang bersangkutan sedang menjalani isolasi di Bandarlampung. Sementara keempat pegawai PN menjalani isolasi di Kompleks Islamic Center Kotabumi.
“Saat (Kepala PN Kotabumi) sedang menjalani isolasi di Bandarlampung,” tutur Ketua Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Lampung Utara itu.
Terpaparnya PNS Pengadilan Negeri ini, masuk dalam dataf 10 orang yang sebelumnya telah diberitakan, Selasa (29/9/2020) kemarin.
Dengan penambahan ini, total kasus corona di lampung utara sebanyak 108 kasus.
“Ada sepuluh kasus baru kembali ditemukan hari ini,” jelas Ketua Sekretariat Posko Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Lampung Utara, Sanny Lumi, Selasa malam (29/9/2020).
Sanny mengatakan, ke-10 pasien baru positif Covid-19 itu seluruhnya berjenis kelamin perempuan. Rinciannya, enam pasien berasal dari Kecamatan Kotabumi Selatan, tiga pasien dari Kecamatan Kotabumi dan satu pasien dari Kecamatan Abung Selatan.
Sumber paparan virus terbagi ke dalam empat kelompok atau cluster. Keempat kelompok itu terdiri dari cluster Abung Selatan, cluster keluarga pegawai BUMN yang terlebih dulu dinyatakan positif, cluster Kotabumi Selatan. (*)