Perlu Pihak Ketiga, Untuk Pengelolaan Taman Gotro Lamteng

Img 20210217 Wa0025

Harianwarna.ID, Lampung Tengah – Taman Gotong Royong, yang digadang menjadi salah satu icon Kabupaten Lampung Tengah sepertinya sebatas obsesi saja. Pasalnya, Sejak di renovasi pada tahun 2020 lalu, Taman Gotong Royong yang terletak di Kelurahan Bandar Jaya Timur, Lampung Tengah, hingga saat ini belum terkelola dengan baik. Seperti. Akibatnya, taman menjadi sembraut bak bangunan tidak bertuan.

Selain itu, penataan parkir, kebersihan, dan fasilitas lainnya, di kelola apa adanya. Padahal, renovasi taman tidak sedikit menelan dana, bahkan mencapai milyaran rupiah.

Menurut Kadis Pariwisata Lamteng, Ancar Asmara Dewi. Taman tersebut  selesai di renovasi pada tahun 2020 lalu, hingga saat ini belum ada serah terima atau secara resmi di buka oleh pihak Pemkab Lamteng. Untuk itu, dalam waktu dekat ini pihaknya akan turun langsung memantau keadaan dan situasi taman tersebut.

“Jika taman itu belum memenuhi syarat,  maka kita akan meninjau taman tersebut. Agar, terlihat lebih baik dan tertib untuk di jadikan pusat wisata lokal,” terang Ancar, Rabu (17/2/2021).

Selain itu menurut Ancar, selama ini objek wisata yang ada khususnya di Lamteng belum ada yang memenuhi syarat kriteria Sapta Pesona, yang mana syarat tersebut meliputi, Aman, Tertib, Bersih, Sejuk, lndah, Ramah, dan Kenangan. Bahkan Lamteng sendiri  belum memiliki aset Pariwisata yang selama ini di kelola oleh Dinas Pariwisata.

“Kita berharap taman gotong royong itu segera di pihak ketigakan, agar nantinya ada pihak-pihak yang bertanggung jawab dalam pengeloaannya,” harap Ancar. (*)

Please Post Your Comments & Reviews

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *