Kesehatan Bupati Lampung Utara Membaik

Img 20210725 Wa0027

KOTABUMI – Alhamdulillah, kata yang pantas untuk bersyukur manakala mendemgar masyarakat mendengar  kondisi kesehatan Bupati Budi Utomo dikabarkan telah pulih seperti sedia kala. Bahkan, yang bersangkutan telah ke luar dari Rumah Sakit Handayani Kotabumi sejak Senin siang (9/8/2021).

‎Kabar pulihnya kondisi kesehatan orang nomor satu di Lampung Utara itu dibenarkan oleh Pelaksana Tugas Kepala Dinas Kesehatan Lampung Utara, Maya Natalia Manan. Menurutnya, Bupati Budi tidak lagi menjalani perawatan di RS sejak siang ini.

“(Beliau sudah ke luar dari RS Handayani sejak) siang ini‎,” tulisnya dalam WhatsApp, Senin sore (9/8/2021).

‎Sebelumnya, sejak Kamis malam (5/8/2021), Bupati Budi Utomo menjalani perawatan di Rumah Sakit Swasta Handayani, Lampung Utara. Penyebabnya, kondisi kesehatannya kembali menurun.

Kabar tentang kondisi kesehatan yang bersangkutan mulai santer terdengar ‎sejak dua hari terakhir. Bahkan, kini telah beredar broadcastatau siaran yang beri‎sikan ajakan untuk mendoakan kesembuhan Bupati Budi. Broadcastitu beredar di aplikasi WhatsApp sejak Jumat malam (6/8/2021).

Kepala Bagian Protokol Sekretariat Daerah Kabupaten Lampung Utara, Martahan Samosir ketika dikonfirmasi turut membenarkan kabar tersebut. RS Handayani‎, Lampung Utara dipilih sebagai lokasi pemulihan kondisi kesehatan dari pimpinannya sejak Kamis malam (5/8/2021).

“Kondisi kesehatan beliau kembali menurun‎ sehingga harus menjalani perawatan untuk memulihkan kondisi kesehatannya,” kata dia dalam WhatsApp-nya, Sabtu malam (7/8/2021).

Kendati demikian, Martahan belum begitu mengetahui penyakit apa yang sedang diidap oleh pimpinannya sehingga ‎memerlukan perawatan. Namun, berdasarkan informasi terbaru yang didapatnya, kondisi kesehatan Bupati Budi mulai berangsur pulih.

“Informasi yang barusan saya dapat, kondisi kesehatan pak bupati sudah mulai membaik,” terangnya.‎

Kala itu Maya Natalia Manan menyebutkan, pimpinannya terpaksa dirawat di RS akibat penyakit vertigo-nya kambu‎h. ‎Penyakit vertigo merupakan penyakit yang membuat penderitanya mengalami pusing seolah – olah ruangan berputar.

“(Pak Bupati Budi dirawat karena sakit) Vertigo,” katanya. (*)

Please Post Your Comments & Reviews

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *