KPUD Lampura Gelar Family Gathering Dengan Media

Img 20240826 Wa0070

Lampung Utara – Komisi Pemilihan Umum(KPU) menggelar sosialisasi Media Masa dan KPU, dalam rangka pendaftaran calon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Lampung Utara Tahun 2024, Sabtu(26/08/2024).

Sambutan acara dibuka oleh ketua KPU Kabupaten Lampung Utara, Marswan Hambali ia mengucapkan puja dan puji syukur kepada Nabi Muhammad SAW. Yang kita nanti-nantikan safaatnya di Yaumil akhir nanti.

Marswan menyampaikan kepada seluruh insanpers yang hadir selamat datang dan terima kasih atas kehadirannya disini dalam rangka kita duduk bersama dan bekerja sama menyungsung pelaksanaan pilkada serentak Kabupaten Lampung Utara yang akan dilaksanakan pada bulan November mendatang.

Ia mengatakan bahwa kita perlu sama-sama tahu proses tahapan pilkada Kabupaten Lampung Utara sudah masuk ke tahapan awal yaitu, pendaftaran Bupati dan Wakil Bupati, pendaftaran Gubernur dan Wakil Gubernur yang insyallah akan dilaksanakan besok tanggal 27 sampai 29, pelaksanaan dimulai pada pukul 08.00 sampai dengan 16.00 kegiatan pendaftaran tersebut dilaksanakan selama tiga hari.

“Untuk Lampung Utara sendiri tes kesehatan ini kepada calon pendaftar Bupati dan Wakil Bupati dilaksanakan di Rumah Sakit Abdul Muluk,”terangnya.

Marswan mengatakan bahwa untuk fasilitas yang ada diRumah Sakit Abdul Muluk sepenuhnya bisa di kafer,sehingga kita dan Rumah Sakit Ryacudu dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Lampung Utara sepakat bahwa untuk tes pemeriksaan kesehatan untuk para calon di Rumah Sakit Abdul Muluk.

Narasumber lainnya yaitu, Yansen Atik menyampaikan kepada seluruh kawan-kawan insanpers Kabupaten Lampung Utara guna mensukseskan hajat kedaerahan kita pilkada Tahun 2024 yang insyaallah tanggal 27 November nanti akan berlangsung terdapat 545 Kabupaten Kota 37 provinsi jadi perlu perehatan yang akurat.

Yansen mengatakan bahwa saatnya ini kita menyelenggarakan konteks politik kedaerahan masing-masing untuk Pilgub dan Wakil Pilgub, dari situ kami sadar dan kita semua sadar selaku pihak demokrasi pers itu harus menjadi kerja sama kita dalam rangka mensosialisasikan, mencerdaskan dan memberikan edukasi politik kepada masyarakat hingga pada saat penyelenggaraan pilkada yang akan datang bisa berjalan dengan aman,lancar,jujur dan adil dan kondusif.

“Saya harap mudah-mudahan pilkada yang akan datang bisa membawa kemakmuran untuk masyarakat dan untuk kita semua,”jelasnya. (*)

Please Post Your Comments & Reviews

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *